1
Menyongsong Kemajuan Bersama Petani Pedesaan

Wadah bagi para petani pedesaan yang bersemangat untuk bersama-sama menjalani perjalanan menuju kemajuan.

1
Koperasi Produksi
KUD Tani Jaya Blora

Koperasi yang berfokus pada kemajuan petani pedesaan dan pengembangan ekonomi lokal.

1
Koperasi Produksi
KUD Tani Jaya Blora

Koperasi yang berfokus pada kemajuan petani pedesaan dan pengembangan ekonomi lokal.

previous arrow
next arrow

KUD Tani Jaya merupakan koperasi produksi yang berlokasi di Desa Mojowetan Kecamatan Banjarejo Kabupaten Blora, Jawa Tengah. Koperasi ini didirikan pada tanggal 12 Nopember 1979 yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat di sekitarnya, khusunya dalam bidang pertanian dan peternakan.
Didalam koperasi ini terdapat beberapa jenis usaha diantaranya Produk dan Perlengkapan Pertanian, Peternakan, Wood Pellet, dan Simpan Pinjam. Usaha simpan pinjam ini bertujuan untuk memfasilitasi modal usaha bagi warga setempat agar bisa meningkatkan produksi pertanian dan peternakan.

KUD sebagai kebanggaan Anggota dan Mitra bisnis yang handal dalam memberikan pelayanan yang optimal, Profesional dan adaptif terhadap perubahan untuk meningkatkan kesejahteraan Anggota.

  • Meningkatkan partisipasi aktif anggota sebagai pemilik dan pengguna jasa koperasi,serta menciptakan peluang usaha baru bagi sesuai jatidiri koperasi.
  • Menjalankan kegiatan usaha secara efektif, efisien dan transparan.
  • Meningkatkan intensifikasi dan ekstensifikasi usaha menjalin kerjasama dengan berbagai pihak untuk meningkatkan pendapatan koperasi.
  • Meningkatkan potensi dan kapabilitas anggota, mengoptimalkan sumber daya yang ada untuk meningkatkan kualitas pelayanan.

KUD Tani Jaya menyediakan perlengkapan dan hasil pertanian seperti pupuk, padi, dan jagung dengan kualitas terbaik dan harga yang terjangkau.

KUD Tani Jaya juga menawarkan hewan ternak seperti Sapi, Kambing dan domba dengan kualitas yang unggul, jaminan kesehatan, dan harga yang kompetitif.

KUD Tani Jaya memproduksi Wood Pellet dari limbah kayu pabrik gula tebu dan penggergajian yang menghasilkan bahan bakar yang efisiens dan ramah lingkungan.

KUD Tani Jaya menyediakan layanan simpan pinjam dalam rangka memfasilitasi modal usaha bagi para pelaku usaha dan memberikan dukungan finansial kepada anggota serta masyarakat di sekitarnya.

Padi

Jagung

Wood Pellet

Pupuk

Scroll to Top